7 Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo Terbaik Tahun 2021
Aplikasi pembuat logo memiliki banyak sekali manfaat kehidupan di era modern seperti sekarang ini. Tidak hanya menunjang para designer logo, aplikasi ini juga dapat dijadikan sebagai media pembelajaran bagi para pemula. Bagi pemula, belajar mendesain akan sangat menyenangkan, namun untuk membantu pekerjaan tersebut Anda perlu sesuatu yang lebih memudahkan.
Saat ini di Playstore atau web telah menyediakan bermacam-macam jenis aplikasi untuk mendesain logo. Tujuan diciptakannya aplikasi tersebut yaitu untuk mempermudah manusia dalam belajar hingga untuk menjual karyanya. Nah, jika Anda berminat untuk belajar desain logo terdapat beberapa aplikasi desain yang bagus untuk digunakan. Apa saja itu? Berikut ini rekomendasinya.
Isi Konten :
7 Aplikasi Pembuat Logo Ringan Tapi Tetap Berkualitas
Mendesain logo bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan apalagi jika dilakukan oleh para pemula. Untuk mempersingkat dan mempercepat proses pengerjaan logo, sekarang sudah tersedia aplikasi desain logo yang bisa dipakai dengan mudah. Menariknya, beberapa aplikasi tersebut bisa di install di android, komputer atau web tanpa perlu mengunduhnya. Nah, berikut adalah beberapa pilihan aplikasi yang bisa Anda gunakan.
Canva

Aplikasi pembuat logo urutan yang pertama adalah Canva. Siapa sih yang tidak mengenal Canva? Aplikasi ini sudah banyak diminati dan di unduh di playstore untuk mendesain logo, kartu ucapan, poster, infografik hingga editing foto. Dengan aplikasi ini Anda bisa mendapatkan fitur template, hingga pewarnaan gratis dan ada pula yang berbayar. Kerennya lagi, Anda bisa menggunakannya di smartphone dan juga web. Berbagai fitur yang bisa Anda nikmati dalam aplikasi ini seperti text, color pallete hingga filter.
Logo Maker



Selama lebih dari satu decade, Logo Maker telah memberikan layanan bagi pengguna untuk membuat dan mendesain logo yang diinginkan. Jika Anda tertarik, Logo Maker menghadirkan 10.000 ikon untuk Anda gunakan mempercantik desain. Agar hasil desain yang diunduh bagus dan berkualitas maka Anda perlu menggunakan dalam versi yang berbayar. Namun, tenang saja untuk biaya yang harus Anda keluarkan ini sesuai dengan hasil yang Anda inginkan. Dengan menggunakan aplikasi Logo Maker membuat logo semakin mudah dan profesional.
Namecheap



Aplikasi ketiga yang tidak kalah keren adalah Namecheap yang mana bisa Anda gunakan secara gratis. Untuk menggunakannya Anda hanya perlu memasukan nama bisnis, slogan kemudian akan diarahkan untuk memilih font dan ikon-ikon yang diperlukan. Setelah itu, secara otomatis Namecheap akan memunculkan beberapa rekomendasi logo yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Baca juga : Cara Membuat PPT Yang Menarik
Logo Generator & Logo Maker



Aplikasi pembuat logo yang ke empat adalah logo Generator & Logo Maker. Kelebihan dari aplikasi ini yaitu mudah digunakan dengan tools-tools sederhana dan dimengerti. Aplikasi sangat cocok digunakan untuk para pemula yang belum ahli di bidang desain mendesain. Aplikasi ini merupakan besutan dari Light Creative Lab yang memiliki sekumpulan bentuk logo yang bisa Anda edit. Dengan menggunakan aplikasi logo ini tidak heran hasil desain yang dibuat tampak begitu profesional.
Wix Logo Maker



Tidak kalah dengan aplikasi sebelumnya, Wix Logo Maker menjadi salah satu aplikasi yang membantu mendesain logo dengan sangat mudah. Ingin hasil desain tampak bagus dan profesional? Anda hanya perlu menjawab beberapa pertanyaan sederhana dan secara otomatis Wix Logo Maker akan membuat template logo. Template tersebut bisa Anda gunakan untuk tahap selanjutnya yakni menyesuaikan warna, font, teks hingga ukuran logo sesuai dengan kebutuhan Anda.
PixelLab



Aplikasi keren untuk mendesain logo yang bisa dikatakan cukup populer adalah PixelLab. Mungkin, aplikasi ini sudah tidak asing lagi di telinga banyak orang karena banyak pengguna menggunakannya. Beberapa fitur yang bisa Anda gunakan dalam aplikasi ini yaitu mengganti-ganti font, menambahkan sticker, yang paling menarik Anda juga bisa membuat desain logo dengan efek 3D. Dengan banyaknya fitur yang ditawarkan tersebut tidak heran jika logo Anda akan semakin keren dan tampak seperti logo yang dibuat oleh orang-orang profesional. Untuk itu, PixelLab sangat patut untuk di coba.
Logo Adobe Apps



Aplikasi keren untuk membuat desain logo yang terakhir adalah Adobe Apps. Aplikasi ini memang tidak perlu di per tanyakan lagi, karena telah banyak melahirkan berbagai karya menarik. Nah, dengan Logo Adobe Apps Anda bisa menggunakannya untuk membuat desain logo super keren dan kekinian.
Anda bisa menginstallnya di PC atau hingga android dengan versi ringan seperti Adobe Photosop, Adobe Capture dan Illustrator. Tidak kalah dengan beberapa aplikasi sebelumnya, Logo Adobe Apps juga menyediakan fitur yang tidak kalah bagus dan unik.
Baca juga : Cara Menggunakan Aplikasi Discord
Hal Yang Harus Anda Perhatikan Saat Mendesain Logo
Seiring berjalannya waktu, kegiatan desain mendesain kini telah memiliki banyak peminatnya. Bukan hanya di kalangan orang dewasa, namun usia anak-anak hingga remaja pun juga berminat dengan kegiatan tersebut. Namun, ada beberapa hal yang perlu di perhatikan dalam mendesain utamanya saat membuat logo. Apa saja? Berikut ini merupakan beberapa hal yang harus Anda perhatikan dalam mendesain logo.
Perhatikan Ukuran
Bagian awal saat mendesain adalah ukuran. Ada banyak sekali ukuran-ukuran yang tersedia di dalam aplikasi untuk membuat logo yang bisa Anda gunakan seperti B5, A5, A5 dan lainnya. Ukuran sangat penting untuk proses desain selanjutnya. Dengan mengetahui ukuran yang Anda gunakan juga membantu dalam menentukan ukuran logo yang Anda buat. Nah, untuk itu Anda perlu merencanakan ukuran kertas atau template terlebih dahulu sebelum Anda mendesain logo.
Font, Warna dan Gambar Menarik
Font atau tulisan dan warna dalam logo ini merupakan bagian penting dalam mendesain. Untuk menarik orang, Anda memerlukan font dan warna serta gambar desain yang unik, menarik dan memiliki proporsi yang pas dalam ukuran maupun tampilan desain. Untuk mengatasi font pada desain logo Anda bisa melakukan searching font yang menarik dan untuk warna Anda bisa menyesuaikannya setelah pembuatan gambar. Sedangkan, untuk gambar desain Anda bisa melihat-lihat dan mencari inspirasi dari hasil karya-karya logo sebelumnya atau mencari desain gambar logo dari beberapa aktivitas lain.
Amati dan Cari Kekurangan
Setelah Anda menyelesaikan desain logo, Anda bisa melakukan pengamatan terhadap hasil yang sudah Anda kerjakan. Jangan terburu-buru untuk menyelesaikan desain tersebut. Yang harus Anda lakukan adalah mengamati setiap detail dalam desain. Jika Anda menjual desain tersebut, maka hal ini akan sangat penting karena Anda akan berhubungan dengan permintaan pelanggan. Untuk itu penting bagi Anda mengamati hasil dan jika ada kesalahan atau kekurangan, maka lakukan perbaikan.
Meskipun Anda bisa mempercepat proses pengerjaan dengan menggunakan aplikasi pembuat desain logo. Namun ada baiknya Anda harus tetap memperhatikan beberapa hal penting seperti yang disampaikan di atas agar hasilnya lebih terlihat bagus dan profesional. Dengan begitu para pelanggan atau klien Anda akan puas saat memesan desain di tempat Anda. Semoga informasi di atas bermanfaat dan membantu Anda membuat desain dengan mudah tapi hasilnya berkualitas.
Dapatkan informasi teknologi paling update rekomendasi dari Terminal Tekno langsung ke smartphone kamu melalui aplikasi Telegram dengan bergabung di https://t.me/terminaltekno