Cara Membuat Flyer di HP, Pilihan Mudah Hasil Tampilan yang Indah

Cara Membuat Flyer di HP – Flyer yang biasa digunakan sebagai salah satu media promosi serta informasi biasanya menggunakan selebaran kertas layaknya brosur. Namun, semakin majunya teknologi, kini ada cara membuat flyer di HP. Tentunya pembuatan flyer tersebut dalam media digital. Selain menarik, penggunaannya juga cukup mudah.

Dengan tersedianya beragam pilihan aplikasi pembuat flyer yang telah dilengkapi dengan fitur-fitur pengeditan, pengguna dapat berkreasi dalam pembuatannya. Baik dengan template yang ada maupun desain baru. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat flyer beserta caranya:

Cara Membuat Flyer di HP, Pilihan Mudah Hasil Tampilan yang Indah

Cara Membuat Flyer di HP
Cara Membuat Flyer di HP

1. Menggunakan Canva

Aplikasi editing multifungsi ini bisa digunakan dengan menginstall pada ponsel dari Google Play Store. Namun, bisa juga diakses dari web browser pengguna. Pilihan fitur pengeditan yang beragam di dalamnya, dapat digunakan untuk berbagai macam pembuatan seni digital, termasuk pembuatan flyer. Langkahnya sebagai berikut:

  • Buka Canva. Bisa diakses melalui aplikasi yang telah diinstal maupun dari web browser.
  • Pilih Template atau Buat Desain Baru. Pada halaman utama, biasanya pengguna bisa melihat berbagai pilihan template untuk berbagai desain. Pilih template untuk pembuatan flyer yang diinginkan atau bisa berkreasi dengan template sendiri (design baru).
  • Lakukan Pengeditan. Pengguna bisa melakukan pengeditan berupa penambahan stiker, teks/tulisan, gambar/foto, atau elemen-elemen editing lainnya agar hasilnya nanti lebih menarik.
  • Setelah selesai membuat serta melakukan pengeditan, hasilnya bisa didapatkan dengan mengunduh ke penyimpanan perangkat pengguna.

Baca juga : Cara Membuat Denah Lokasi Undangan dengan HP

Canva menyediakan beberapa pilihan format pengunduhan hasil editan. Pilih sesuai dengan format yang diinginkan. Bisa berupa JPG, PNG, bahkan format video, lalu klik menu Download dan tunggu beberapa saat proses pengunduhan itu hingga selesai. Nantinya, hasil akan otomatis tersimpan ke penyimpanan internal pengguna.

2. Memanfaatkan PicsArt

Hampir mirip dengan aplikasi sebelumnya, dalam media pengeditan ini juga memiliki beragam fitur pengeditan. Aksesnya pun bisa melalui penginstalan pada ponsel atau melalui browser. Dalam aplikasi ini, cara membuat flyer di HP bisa dilakukan dengan mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka PicsArt. Aplikasi ini juga dapat diinstal pada ponsel melalui Google Play Store maupun Web Browser pengguna.
  • Pilih Background. Tampilan awal desain biasanya terdapat beragam pilihan background. Mulai dari polos dengan variasi warna, maupun model background lainnya yang bisa dipilih pengguna.
  • Lanjutkan Pembuatan Desain. Dengan adanya beragam fitur pengeditan seperti: filter warna, penambahan teks/tulisan, stiker, efek dan lain sebagainya, pengguna dapat membuat tampilan flyer bisa terlihat semenarik mungkin.
  • Jika tahap akhir telah selesai dalam pengeditan/pembuatan flyer tersebut, pengguna bisa memilih menu “Save” untuk menyimpan ke galeri ponsel maupun membagikannya ke beberapa akun media sosial dengan pilihan berbagi.

3. Menggunakan Pixellab

Pilihan aplikasi pembuat flyer berikutnya bisa dengan media editing yang satu ini. Namun, sayangnya aplikasi ini masih memungkinkan diakses melalui penginstalan. Penggunaannya pun masih tetap mudah seperti aplikasi pengeditan sebelum-sebelumnya. Berikut ini langkah untuk melakukannya:

Baca juga : Cara Mengecek RAM Laptop

  • Buka Pixellab. Lakukan penginstalan dari Google Play Store untuk mendapatkan akses penggunaan pada ponsel pengguna.
  • Pilih Background. Beberapa pilihan background bisa dipilih serta pengaturan aspek rasio atau perbandingan ukuran halaman tampilan media editing(dalam hal ini menyesuaikan ukuran flyer yang diinginkan)
  • Mulai Pengeditan Lainnya. Pembuatan Flyer dapat dilakukan dengan menambahkan elemen editing lainnya seperti teks/tulisan, gambar/foto, pengaturan font serta filter warna dan lain-lain.
  • Save as Image. Usai pengeditan/pembuatan, pengguna dapat memilih ikon disk yang ada pada bagian atas layar. Hal itu berfungsi untuk melakukan penyimpanan hasil editan ke media penyimpanan pengguna. Kemudian, pilih pengaturan kualitas dan format pengunduhan serta penyimpanan dan klik menu pilihan “Save to Gallery”.

Dengan beberapa pilihan media pengeditan di atas beserta cara membuat flyer di HP, pengguna akan mendapatkan berbagai manfaat dari keunggulan media editing digital tersebut. Selain mudah dan praktis, tentunya hasil akhir pembuatan desain akan jauh lebih menarik.


Dapatkan informasi teknologi paling update rekomendasi dari Terminal Tekno langsung ke smartphone kamu melalui aplikasi Telegram dengan bergabung di https://t.me/terminaltekno



Avatar photo
Terminal Tekno

Teminal Tekno adalah Blog yang menyajikan berbagai macam informasi seputar review, teknologi, smartphone, komputer, aplikasi, dan sejenisnya yang paling update.

Leave a Comment