7 Cara Mengatasi Sinyal Lemah, 100% Berhasil
Cara Mengatasi Sinyal Lemah – Saat menonton Youtube ada kalanya video yang sedang diputar tersendat dan mengalami buffering. Hal ini disebabkan karena sinyal jaringan lemah sehingga kecepatan internet ikut tersendat. Sangat menjengkelkan bukan? Semua orang pasti tidak akan mau mengalami kejadian tersebut. Oleh karena itu dibawah ini ada 7 cara mengatasi sinyal lemah dan dijamin 100% berhasil:
Isi Konten :
7 Cara Mengatasi Sinyal Lemah, 100% Berhasil

1. Mengaktifkan Mode Pesawat
Cara mengatasi sinyal lemah yang pertama adalah dengan mengaktifkan mode pesawat. Bila mode pesawat aktif, perangkat akan mematikan jaringan data, WiFi, GPS, serta bluetooth.
Daripada me-restart ponsel lebih baik menggunakan mode pesawat, karena fungsinya sama-sama untuk me-refresh sinyal android. Aktifkan mode pesawat sebentar lalu matikan kembali untuk menyegarkan jaringan agar kembali kuat.
2. Memastikan Bluetooth Tidak Nyala
WiFi dan bluetooth sama-sama sebuah teknologi yang menciptakan jaringan dengan memakai gelombang radio. Apabila keduanya sedang aktif maka akan terjadi pergeseran sinyal yang membuat sinyal menjadi lemah.
Itulah mengapa pengguna harus memastikan bluetooth tidak dalam keadaan nyala apabila sinyal mulai lemah. Jika bluetooth masih hidup maka jaringan WiFi akan putus nyambung bahkan ada yang tidak terkoneksi.
Baca juga : Cara Mengatasi Jaringan Lemot Indosat
3. Mengunci Jaringan 4G
Cara berikutnya yang sangat efektif untuk meningkatkan kualitas sinyal adalah dengan mengunci jaringan 4G. Terkadang saat sinyal sedang buruk biasanya sistem otomatis akan menurunkan jaringan menjadi 3G.
Namun ketika jaringan 4G sudah membaik, jaringan tidak akan naik lagi dan stuck di 3G. Itulah yang menyebabkan sinyal menjadi lemah. Cara menguncinya cukup mudah, buka menu pengaturan, pilih menu jaringan seluler, dan tekan menu 4G only.
4. Mengubah Lokasi
Lokasi menjadi faktor penting yang menentukan kuatnya sebuah sinyal. Ada beberapa tempat yang bisa memblokir akses sinyal seperti area basement, ruangan yang tertutup beton, daerah perbukitan atau desa-desa yang belum masuk jaringan internet ke dalamnya. Wajar saja sinyalnya menjadi lemah di tempat tersebut, pengguna harus berpindah lokasi ke tempat yang terjangkau internet seperti di dekat tower.
5. Menggunakan Aplikasi Penguat Sinyal
Solusi ampuh untuk mengatasi sinyal lemah adalah dengan memakai aplikasi penguat. Saat ini ada banyak sekali aplikasi gratis yang bisa dimanfaatkan untuk menguatkan sinyal lemah seperti aplikasi net optimizer, opensignal, network signal refresh, signal strength, speedify, signal gual free, dan lain-lain.
Pengguna bisa memilih beberapa aplikasi tersebut dan mendownloadnya lewat playstore. Aplikasi ini akan membantu pengguna dalam menstabilkan jaringan internet.
Baca juga : Cara Membuat Aplikasi Android Tanpa Coding
6. Mengupdate Sistem Operasi
Pengguna smartphone baik Android maupun iOS harus peka terhadap situasi. Penyebab terjadinya sinyal lemah bisa jadi karena sistem operasi belum diperbaharui. Padahal sistem operasi berperan penting dalam menguatkan sinyal.
Melakukan update akan mengoptimalkan kinerja dari jaringan internet. Jangan menunda pembaruan sistem operasi, sebab waktu untuk mendownloadnya terbilang cukup lama. Selain memperbaiki sinyal yang buruk, mengupdate sistem juga dapat meningkatkan keamanan ponsel.
7. Mengganti Provider
Apabila semua cara telah dilakukan namun sinyal masih lemah juga, tidak ada salahnya untuk mengganti provider. Mungkin saja provider yang dipakai sekarang ini kurang berkualitas.
Sebelum membeli provider, tanyakan dulu kepada penjual kira-kira provider mana yang sinyalnya kuat di daerah tersebut. Kesalahan dalam memilih provider inilah yang menyebabkan aktivitas di dunia maya menjadi terganggu.
Nah, itulah 7 cara mengatasi sinyal lemah yang paling berhasil saat dilakukan. Selain mengganti provider, pengguna harus memikirkan ulang ponsel yang sedang dipakai saat ini. Percuma saja mengikuti tips di atas sedangkan ponsel yang dipakai sudah tertinggal zaman. Bagi yang ingin membeli ponsel, pilihlah handphone dengan model terbaru untuk menunjang aktivitas.
Dapatkan informasi teknologi paling update rekomendasi dari Terminal Tekno langsung ke smartphone kamu melalui aplikasi Telegram dengan bergabung di https://t.me/terminaltekno