6 Cara Membuat Aplikasi Android Tanpa Coding Dengan Mudah
Cara Membuat Aplikasi Android Tanpa Coding – Berdasarkan data dari IDC.com menyebutkan pada tahun 2020 terdapat 85,4% orang di seluruh dunia menggunakan Android. Banyaknya pengguna Android menjadi peluang untuk mengembangkan aplikasi yang dapat menghasilkan keuntungan. Akan tetapi, belajar pemrograman komputer tidaklah mudah. Berikut 6 cara membuat aplikasi Android tanpa coding yang mudah, bahkan oleh pemula :
Isi Konten :
6 Cara Membuat Aplikasi Android Tanpa Coding Dengan Mudah

1. Gunakan Appmakr
Rekomendasi pertama cara membuat aplikasi Android tanpa coding yaitu Appmakr. Platform Appmakr ialah platform yang berbasis cloud memungkinkan penggunanya untuk mengembangkan aplikasi di Android. Platform ini dapat digunakan secara gratis pada saat pertama kali digunakan dan pengguna perlu membayar 99 dollar setelah aplikasi diterbitkan.
Appmakr menawarkan banyak fitur seperti galeri foto beresolusi tinggi, ruang chat, pembaruan langsung dan masih banyak lagi. Selain itu, Appmakr terintegrasi dengan google map, in-app shopping dan shared event’s calendar. AppMakr juga didukung oleh 14 bahasa internasional termasuk bahasa Indonesia, sehingga pengguna tidak perlu khawatir jika belum bisa berbahasa asing.
2. Gunakan Appy Pie
Platform Appy Pie menjadi salah satu cara membuat aplikasi Android tanpa coding yang layak dicoba. Appy Pie mampu membantu pengguna untuk mengembangkan aplikasi meskipun tidak pernah mempelajari coding. Pengguna cukup drag dan drop secara langsung di website. Setelah selesai pengguna dapat langsung menguploadnya di Playstore.
Baca juga : Cara Mengembalikan Aplikasi Whatsapp Yang Terhapus Di Android
Appy Pie menawarkan fitur tambahan seperti push notification, monetisasi, dan analitik secara real. Selain itu, pengguna dapat menautkan aplikasinya dengan situs web, blog, media feedback dan masih banyak lagi. Appy pie bisa digunakan secara gratis tetapi disisipi iklan, sedangkan versi berbayar mulai dari 18 dollars sampai 60 dollars per bulan.
3. Gunakan MIT App Inventor
Platform MIT App Investor membantu pemula dalam membuat aplikasi tanpa coding karena menggunakan block based programming tools. Universitas Massachusetts Institute of Technology (MIT) membuat proyek ini untuk membantu pemula dalam mengembangkan aplikasi dengan mudah.
Pengguna dapat menggunakan seluruh fitur dalam MIT App Inventor tanpa dipungut biaya apapun. Tampilan yang sederhana sangat membantu pengguna belajar membuat aplikasi. Pengguna hanya perlu mendrag dan drop palette. Komponen-komponen sudah disusun dengan bentuk blok (block based programming), sehingga pengguna hanya menyusunnya sesuai kebutuhan.
4. Gunakan Appery.io
Platform Appery.io adalah website pertama yang menawarkan cara membuat aplikasi Android tanpa coding. Platform ini menawarkan kemudahan untuk mengembangkan aplikasi dengan visual seperti JavaScript, sehingga pengembangan aplikasi jauh lebih cepat. Lebih dari 500 ribu pengguna didunia sudah pernah menggunakan Appy Pie dalam membuat aplikasi.
Baca juga : Cara Mengatasi Sinyal 4G Tidak Muncul
Banyak fitur yang disajikan oleh platform Appery seperti backend service yang terintegrasi API plugin. Hal ini menyebabkan pengguna dapat menambah beberapa fungsi ke dalam sistem aplikasinya. Bahkan pengguna juga dapat membuatnya secara khusus. Platform Appery.io dapat digunakan secara gratis sampai membayar sebesar 180 dollar setiap bulan.
5. Gunakan GoodBarber
Lebih dari 30 ribu aplikasi yang diterbitkan oleh pengguna GoodBarber dengan lebih dari 40 juta jumlah orang mendownloadnya. Hal ini menunjukkan Goodbarber sangat membantu penggunanya membuat aplikasi tapi tidak paham coding. Akan tetapi, pengguna harus membayar biaya bulanan paling rendah 30 euros per bulan untuk menikmati seluruh fitur dalam GoodBarber.
Tema yang ditampilkan oleh GoodBarber sangat menarik dengan berbagai macam tema yang berbeda. Tersedia lebih dari 600 font Google yang bisa pengguna pakai biar tampilan lebih cantik. Selain itu, GoodBarber juga menawarkan desain ikon yang banyak serta beragam agar aplikasi yang dibuat menarik.
Demikian ulasan tentang cara membuat aplikasi Android tanpa coding yang mudah dilakukan. Keberadaan platform yang menyediakan pengembangan aplikasi tanpa harus melakukan coding akan sangat membantu penggunanya membuat aplikasi tetapi tidak paham dengan pemrograman.
Dapatkan informasi teknologi paling update rekomendasi dari Terminal Tekno langsung ke smartphone kamu melalui aplikasi Telegram dengan bergabung di https://t.me/terminaltekno