Yuk Intip 4 Cara Mengatasi RAM Penuh
Cara Mengatasi RAM Penuh – Pengguna yang biasanya melakukan aktivitas multitasking pada layarnya tentu harus tahu bagaimana cara mengatasi RAM penuh. Terutama ketika bermain game online atau offline, internetan, streaming, dan video call dengan handphone, kerap kali hal ini terjadi secara tiba-tiba.
Biasanya pengguna menggunakan banyak aplikasi pada handphone masing-masing yang menyebabkan RAM cepat penuh. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka pengguna bisa menerapkan beberapa cara mengatasi RAM penuh berikut.
Isi Konten :
Penyebab RAM Penuh

Pengguna pasti merasakan memori penuh secara tiba-tiba, apalagi pada beberapa kegiatan mendesak sehingga harus diselidiki penyebabnya secara menyeluruh. Berikut ini diantaranya:
- Aktivitas multitasking yang berlebihan. Pengguna terlalu banyak menjalankan aplikasi atau multitasking yang membuat RAM cepat penuh. Maka dari itu, pengguna dapat memilih aplikasi apa saja yang digunakan sehari-hari.
- Tidak pernah membersihkan file sementara. Biasanya pengguna terlalu sibuk dengan penggunaan handphone sampai tidak pernah membersihkan file sementara. Hal ini membuat penumpukan file yang berlebihan sehingga menyebabkan RAM penuh.
- Kapasitas Ram kurang memadai. Untuk kapasitas RAM tidak terlalu besar, pengguna dapat menanyakan ke penjual sebelum pembelian handphone atau mencari kapasitas RAM di pengaturan handphone. Ini disebabkan karena peningkatan kualitas serta fitur dari program handphone.
- Memori atau ram bermasalah atau kerusakan. RAM bisa mengalami masalah atau kerusakan karena sering restart handphone, hang atau rusak, dan tidak dapat menampilkan display.
Baca juga : Cara Agar Tiktok Banyak Pengikut
Cara Mengatasinya
Dalam meminimalisir adanya RAM penuh, pengguna dapat melakukan cara mengatasi RAM penuh dengan praktis. Pengguna bisa mengatasi permasalahannya, yaitu antara lain dengan cara berikut ini:
1. Tutup Recent Apps
Biasanya untuk mengatasi permasalahan tentang RAM penuh, maka pengguna dapat menutup recent apps. Cara ini termasuk kategori paling mudah untuk mengurangi penggunaan memori RAM dengan menutup semua aplikasi yang dijalankan sehingga terasa lebih ringan.
2. Muat ulang perangkat
Dalam mengantisipasi permasalahan RAM penuh, maka pengguna dapat memuat ulang perangkat handphone masing-masing. Pengguna dapat menekan tombol power selama beberapa saat dan pilih muat ulang perangkat.
3. Bersihkan cache pada perangkat.
Pengguna dapat mengatasi RAM penuh dengan membersihkan cache pada perangkat. Cara ini digunakan untuk melihat daya penggunaan baterai, penyimpanan, dan memori handphone. Ini juga dilakukan untuk mengosongkan memori RAM dan menghentikan aplikasi pada handphone.
Baca juga : Cara Memperbaiki Tombol Volume HP Yang Rusak
4. Lakukan Penghapusan Sistem Aplikasi yang Tidak Pernah Digunakan
Untuk mengatasi RAM penuh, pengguna dapat melakukan penghapusan sistem aplikasi yang tidak pernah digunakan. Penerapan cara ini akan mengurangi beban penggunaan memori di latar belakang.
5. Bersihkan File Berkas dan Media Pada Handphone
Pengguna bisa melakukan pengecekan terlebih dahulu pada aplikasi atau folder tertentu yang menjadi penyebab memori cepat penuh. Dengan begitu, membersihkan file berkas dan media yang tidak diperlukan lagi bisa dilakukan untuk mengantisipasinya.
Cara ini bisa dibilang cukup ampuh mengingat salah satu faktor utama RAM yang penuh memang karena file berkas yang menumpuk. Apalagi jika tidak dipakai, tentu menghambat aktivitas menggunakan ponsel.
6. Reset Ulang Android
Permasalahan RAM penuh membuat kekhawatiran pengguna meningkat, maka dari itu cukup menerapkan reset ulang handphone. Pengguna dapat mengembalikan setelan handphone ke posisi awal dan membersihkan file berkas yang tersimpan di memori internal.
Demikian informasi tentang cara mengatasi RAM penuh secara tiba-tiba dan penyebab penuhnya penyimpanan internal. Selain itu, pengguna dapat menerapkan cara mengatasi permasalahannya secara mudah dan sesuai keinginan.
Dapatkan informasi teknologi paling update rekomendasi dari Terminal Tekno langsung ke smartphone kamu melalui aplikasi Telegram dengan bergabung di https://t.me/terminaltekno